Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah. Bulan penuh ampunan. Pada kesempatan ini SD Negeri 03 Pododadi menyelenggarakan kegiatan pesantren kilat yang diketuai oleh Daryati, S.Pd.I. Daryati,S.Pd.I adalah guru pendidikan agama Islam di SD Negeri 03 Pododadi.
Dalam pelaksanaan pesantren kilat tersebut tercatat sejumlah guru sebagai pengampu materi pesantren yang terdiri atas guru-guru pendidik di SD Negeri 03 Pododadi.
Pesantren kilat dilaksanakan sejak hari Kamis, 9 Agustus 2012 sampai dengan 11 Agustus 2012, dimulai pukul 07.30 sampai dengan pukul 11.25 WIB dengan materi yang sesuai kebutuhan sehari-hari peserta didik.
Tujuan Pesantren kilat tersebut adalah menerapkan kebiasaan Islami sehari-hari pada peserta didik, sehingga bukan hanya teori saja yang mereka dapatkan akan tetapi kesempatan mempraktekkan dan menerapkan teori tersebut dalam kehidupan sehari-hari pun mereka dapatkan.Justru kesempatan menerapkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari tersebut langkah yang paling tepat untuk pembelajaran peserta didik sehingga langsung terpatri dan dapat dirasakan manfaatmya bagi mereka.
Ajaran agama bukan untuk dihafalkan akan tetapi untuk diamalkan.
Oleh : Mustinah, S.Pd.SD
Dalam pelaksanaan pesantren kilat tersebut tercatat sejumlah guru sebagai pengampu materi pesantren yang terdiri atas guru-guru pendidik di SD Negeri 03 Pododadi.
Pesantren kilat dilaksanakan sejak hari Kamis, 9 Agustus 2012 sampai dengan 11 Agustus 2012, dimulai pukul 07.30 sampai dengan pukul 11.25 WIB dengan materi yang sesuai kebutuhan sehari-hari peserta didik.
Tujuan Pesantren kilat tersebut adalah menerapkan kebiasaan Islami sehari-hari pada peserta didik, sehingga bukan hanya teori saja yang mereka dapatkan akan tetapi kesempatan mempraktekkan dan menerapkan teori tersebut dalam kehidupan sehari-hari pun mereka dapatkan.Justru kesempatan menerapkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari tersebut langkah yang paling tepat untuk pembelajaran peserta didik sehingga langsung terpatri dan dapat dirasakan manfaatmya bagi mereka.
Ajaran agama bukan untuk dihafalkan akan tetapi untuk diamalkan.
Oleh : Mustinah, S.Pd.SD